Visi Misi Sobat Satwa

VISI

Di laman depan kami menjelaskan bahwa visi kami ingin berkembang. Namun berkembang ke arah mana? Mengingat klinik hewan menjamur di Depok lalu apa yang membedakan rancangan masa depan Sobat Satwa dengan yang lain? Menuliskan deretan kata Bahasa Indonesia untuk terlihat cerdas padahal tidak ada yang memahami VISI Sobat Satwa hanya akan menjadi pepesan kosong atau sekadar terlihat profesional di tampilan dinding ataupun website ini. Jadi sebenarnya sejak 2020 kami punya visi :

Menjalankan klinik hewan yang membangun proses bisnis yang tercatat secara digital sehingga memiliki manajemen hubungan klien dengan alur yang paling efisien dan cepat tanggap

Ramot 2020

Terlihat sederhana padahal tidak juga. Sampai saat ini banyak klinik hewan maupun klinik pengobatan manusia di Depok yang masih menggunakan sistem pencatatan manual menggunakan kertas dan bolpen. Data bisa tercecer atau malah hilang, penghitungan data entah itu resep atau berapa tagihan bisa salah, dan tentu saja yang paling berdampak adalah terlambatnya pembayaran gajian karyawan atau kebingungan pemilik usaha, uang mereka kemana?
Proses bisnis digital tidak sesepele punya website, punya akun media sosial dan ada WA. Kami membuat rekam medis digital sampai ke penagihan dari nol dengan beberapa kali perombakan karena sampai saat tulisan ini dibuat tidak ada perusahaan IT yang bisa membuat model penyediaan perangkat lunak yang lengkap sehingga semua fiturnya bisa mendukung bisnis kami.

MISI

Dengan sistem pencatatan keuangan kami yang transparan, maka sebenarnya iklim keterbukaan itu lah yang kami buat bersama tim kerja kami. Bukan cuma keterbukaan dalam keuangan saja tapi juga keterbukaan dan kesetaraan dalam komunikasi. Sehingga misi kami sederhana tidak perlu sebombastis harus membela bangsa dan negara seperti tentara cukup:

Memastikan klien merasakan bahwa setiap membawa anabulnya seperti sedang menitipkan pemulihannya kepada sahabat sendiri.
Membentuk lingkungan kerja yang mengutamakan komunikasi asertif dan empati sehingga tim medis, tim lini depan dan klien bisa bekerja sama untuk kesehatan hewan peliharaannya.